Kamis, 23 Juni 2016

Pentingnya IPTEK Bagi Manusia

Seperti yang kita ketahui IPTEK sangatlah penting bagi setiap insan manusia yang ingin sukses. Peluang bisnis, ilmu pengetahuan, kebutuhan setiap individu selalu didasarkan pada kemajuan IPTEK, kemajuan IPTEK harus didasarkan pada perlindungan diri atau penyaringan hal-hal yang berkonten negatif. Seperti halnya banyak kita temukan konten negatif yang menyebabkan anak-anak generasi emas bangsa terancam. Konten yang harusnya tidak diketahui anak-anak usia dini, sekarang menyebar luas tanpa terkontrol. Walaupun sempat media menyaring konten-konten negatif, tetapi IPTEK Globalisasi sangat canggih di zaman ini bisa mengalahkan hal tersebut.
                Dari sini kita sebagai orang tua atau calon orang tua harus menganggap serius hal tersebut karena masa depan anak-anak kita dimulai dari didikan kita, lingkungan sekitar, dan yang terpenting teman yang bisa mempengaruhi segalanya. Tetapi, IPTEK tak selalu membawa hal negatif bagi si pengguna bisa juga membawa dampakpositif seperti bisnis industri serta kemudahan untuk mencari referensi terutama bagi Mahasiswa yang menempuh pendidikannya untuk mengejar gelar dan cita-cita mereka.

                Seperti contohnya kita bisa memanfaatkan teknologi internet, kita akan berhadapan dengan dunia maya atau juga bisa disebut cyber space, memiliki berbagai komunikasi seperti data berupa file, audio, vidio. Yang menurut sejarahnya Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense) pada tahun 1969, melalui proyek yang disebut ARPANET (Advanced Research Project Agency Network).  Sekarang Internet merupakan IPTEK yang penting untuk kalangan kebanyakan baik untuk berkomunikasi atau reverensi tetapi kita harus mewaspadai dan membentengi diri dari hal-hal negatif yang akan terjadi jika kita menyalahgunakan tujuan IPTEK yang sehat dan positif saat ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar